Pelatihan Memasak dan Penyuluhan Kesehatan Ramaikan Bazar Desa Sumberejo Kulon

17 Okt 2018
1337
0

Demi terlaksananya seluruh program kerja  tahun 2018 tentang pemberdayaan masyarakat, Pemerintah Desa Sumberejo Kulon yang dikomando oleh Bapak Kades Suhardi mengadakan Bazar Desa. Di antara agenda bazar adalah pelatihan memasak bagi masyarakat dan pelatihan peningkatan kesehatan masyarakat bagi masyarakat desa Sumberejo Kulon dan umum.

Bazar desa berlangsung selama 3 hari, yaitu mulai tanggal 5 sampai dengan 7 Oktober 2018, bertempat di kawasan wisata pesona Balongkawuk. Bazar ini merupakan usaha untuk meningkatkan dan memberdayakan pertumbuhan ekonomi masyarakat pedesaan, maka diperlukan dalam berbagai lingkup kegiatan demi tercapainya peningkatan ekonomi masyarakat desa.

Puluhan stand tergelar berjejer di sepanjang jalan wisata pesona Balongkawuk.  Di antaranya stand karang taruna, stand dari seluruh RW, dan beberapa stand sponsor. Sebagian besar stand tersebut menjual berbagai macam aneka produk kuliner tradisional seperti lopis, cenil, gethuk, dan berbagai makanan lainya.

Pelatihan Memasak dan Pelatihan Kesehatan

Pembukaan pelatihan memasak dan Penyuluhan kesehatan tersebut dihadiri langsung oleh  Bapak Rahadi P. Bintara selaku camat Ngunut beserta staf dan juga dihadiri oleh pejabat dari Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa kabupaten Tulungagung yaitu Bapak Ali Mochtar.

Kegiatan Pelatihan memasak secara langsung dipandu oleh head master chef dari Crown Victoria Hotel Tulungagung. Menu yang disajikan diantaranya Nasi goreng Balongkawuk, soto ayam, bebek pedas, dan beberapa aneka menu andalan lainnya. Sedangkan kegiatan pelatihan kesehatan dipandu oleh tenaga medis dari Dinas Kesehatan.

Bapak camat berharap “dengan mengikuti pelatihan ini masyarakat desa Sumberejo Kulon, mampu membuat makanan yang sehat dengan rasa sekelas hotel bintang 4 Tulungagung yang dapat dikonsumsi sendiri oleh keluarga dan sebisa mungkin dapat dijual guna memperoleh nilai tambah ekonomi keluarga”.

Beliau juga berpesan agar masyarakat desa Sumberejo Kulon senantiasa bergaya hidup sehat, yaitu dengan menjaga tubuh dengan mengkonsumsi makanan gizi yang seimbang, menjaga kebersihan rumah dan lingkungan sekitar.

Kegiatan yang dimulai dari pukul 06.00 wib diawali dengan agenda senam masal yang diikuti seluruh warga desa Sumberejo Kulon, jalan sehat, dan dilanjutkan acara inti yaitu kegiatan pelatihan yang di dalamnya diselingi agenda pembagian doorprize dari peserta jalan sehat dengan hadiah utama satu ekor kambing.

Tinggalkan Balasan