Panen Raya di Desa Waung

16 Agu 2018
2217
0

Desa Waung merupakan salah satu desa yang mayoritas penduduknya bekerja sebagai petani. Berbagai macam hasil pertanian mulai dari tembakau, buah-buahan, padi, dan lainnya dapat tumbuh subur di desa ini.

Bu Endang, warga Dusun Kalituri misalnya adalah salah satu contoh petani belimbing yang terbilang sukses. Hasil panen belimbing milik Bu Endang menghasilkan belimbing dengan kualitas grade A.

Selain Belimbing, hasil pertanian yang masih menjadi primadona petani desa Waung pada musim kemarau adalah tembakau dan melon.

Banyak warga desa Waung yang memilih melon karena masa tanam yang pendek yakni hanya sekitar 2 bulan bisa panen. Sedangkan untuk tembakau sendiri juga menjadi pilihan warga karena harga yang relatif stabil.

Tinggalkan Balasan